Nataru 2021, Polresta Mataram Bangun 3 Pospam dan 1 Pos Pelayana

    Nataru 2021, Polresta Mataram Bangun 3 Pospam dan 1 Pos Pelayana

    Mataram NTB - Dalam rangka pengamanan perayaan Natal Tahun 2021 dan Tahun Baru 2022  Polres Kota Mataram menyiapkan Personel, perlengkapan maupun Pos Pengamanan (Pospam) dan Pos Pelayanan (Posyan) yang disebar di beberapa titik yang ada di wilayah hukum Polresta Mataram, dintaranya untuk Wilayah Kecamatan Ampenan Pospam berada di Simpang Tiga Kebon Roek, untuk Kecamatan Mataram Pospam berada di Epicentrum Mall, untuk Kecamatan Cakranegara Posyan berada di dekat Simpang Empat Karang Jangkong dan terakhir di Kecamatan Narmada Pospam berada di depan Pasar Narmada.

    Operasi Kepolisian Terpusat dengan sandi Operasi "Lilin Rinjani-2021" lni dilaksanakan selama 10 hari terhitung mulai tanggal 24 Desember 2021 sampai dengan 2 Januari 2022.

    Kapolresta Mataram Kombespol Heri Wahyudi, S.I.K., M.M melalui Kabagops Polresta Mataram menjelaskan bahwa " untuk pengamanan Natal dan Tahun Baru 2022 Polresta Mataram menyiapkan 3 Pospam dan 1 Posyan yang disebar di beberapa titik strategis yang ada di Wilayah Hukum Polresta Mataram".

    Untuk Pospam dan Posyan anggota yang dilibatkan jumlah bervariasi tergantung kerawanan yang ada di wilayah tersebut, dan anggotanya terdiri dari anggota Polresta Mataram, Brimobda NTB , TNI dari Kodim 1606 Mataram ditambah instansi terkait dari pemerintah Kota Mataram mitra Kamtibmas yang ada di Wilayah kota Mataram.

    Kegiatan yang dilakukan berupa pengaturan, penjagaan, binluh, patroli, himbauan maupun tegurun serta pelayanan kepada  masyarakat.

    "Semoga dengan adanya Pospam dan Posyan di wilayah Hukum Polresta Mataram dapat memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang merayakan Hari Raya Natal 2021  maupun merayakan Tahun Baru 2022, dan anggota yang melaksanakan tugas diberikan kesehatan dan keselamatan, " tutupnya.(Adbravo)

    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Pelaku Curat di Alfamart Jempong Baru Mataram...

    Artikel Berikutnya

    Empat Lokal Toko di Pasar Bertais Hangus...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    PERS.CO.ID: Cara Baru Bermedia!
    Komplotan Oknum Koruptor di PWI Segera Dilaporkan ke APH, Wilson Lalengke Minta Hendry dan Sayid Dicekal
    Enam Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Bakamla RI Diserahterimakan
    Markas Puspenerbad Terima Kunjungan Singkat Wakasad

    Ikuti Kami